Wednesday, June 29, 2011

XAMPP (LAMPP) untuk Linux UBUNTU


XAMPP (LAMPP) untuk Linux

Aplikasi XAMPP adalah aplikasi server Apache yang terdiri dari PHP, MySQL dan Perl. Saya memilih apliksi XAMPP untuk server Saya, karena pemasangan yang mudah. Cukup di ekstrak dari file tar.gz dan jalankan, untuk melepas sistem XAMPP dari sistem operasi pun cukup mudah cukup menghapus keseluruhan folder XAMPP ini.
Ketika tulisan ini dibuat, versi XAMPP terakhir adalah xampp-linux-1.7.4.tar.gz. Dan untuk versi diatas ini ada kemungkinan perubahan cara pemasangan aplikasi XAMPP ini. Untuk memasang XAMPP di sistem operasi Linux, pertama Anda harus mengunduh file XAMPP terbaru di Apachefriends.
Setelah Anda selesai mengunduh file XAMPP, buka Terminal ( Applications > Accesories > Terminal ). Masuk ke sistem Root Anda, dengan mengetikkan.

asmal@asmal-laptop:~$ sudo su

[sudo] password for asmal:

Masukkan sandi [password] Anda.
Setelah berhasil masuk ke sistem Root Anda, melalui Terminal buka lokasi folder tempat Anda mengunduh file XAMPP.
root@asmal-laptop:/home/asmal#
Copy file xampp-linux-1.7.4.tar.gz ke folder /home/[nama user]
Jika Anda sudah berada di folder XAMPP Anda, ekstrak file XAMPP Anda.

# tar xvfz xampp-linux-[versi-XAMPP-Anda].tar.gz -C /opt

Perintah ini akan mengekstrak seluruh isi file XAMPP Anda dengan meletakkannya di folder `lampp` dari folder `opt` yang diletakkan di Root folder.
Untuk mengoperasikan aplikasi XAMPP dapat dilakukan melalui Terminal, tetapi pastikan Anda sudah masuk ke sistem Root Anda.
root@asmal-laptop:/home/asmal# /opt/lampp/lampp start

Starting XAMPP for Linux 1.7.4...

XAMPP: Starting Apache with SSL (and PHP5)...

XAMPP: Starting MySQL...

XAMPP: Starting ProFTPD...

XAMPP for Linux started.

Untuk mencoba keberhasilan aplikasi server ini, buka Internet Browser Anda 
dan ketikkan alamat.
http://localhost
Anda akan melihat halaman pembuka dari XAMPP.
Aplikasi server XAMPP sudah terintegrasi dengan aplikasi phpMyAdmin, sehingga memudahkan Anda untuk memanajemen basis data MySQL di XAMPP. Untuk membuka phpMyAdmin digunakan aplikasi Internet Browser Anda, dan masukkan alamat.
http://localhost/phpmyadmin
Untuk mem-publish script website Anda ke localhost, Anda dapat meletakkan script website Anda di folder htdocs ( /opt/lampp/htdocs ). Hanya saja bila Anda bukan Root, Anda tidak dapat meletakkan file tersebut.
Ada beberapa cara untuk meletakkan script website Anda ke dalam htdocs.
Pertama, Anda masuk ke dalam sistem Root melalui login setelah booting.
Kedua, Masuk ke sistem Root melalui Terminal dan salin file script website Anda ke dalam htdocs dengan menggunakan perintah `cp`. Sebagai contoh, Jika Anda ingin memindahkan sebuat script website ke dalam htdocs.

# cp [lokasi-folder-script-website-Anda]/[nama-script-website-Anda] /opt/lampp/htdocs

Jika Anda ingin memindahkan folder yang berisi script website Anda ke dalam htdocs

# cp -R [lokasi-folder-script-website-Anda] /opt/lampp/htdocs

Cara yang terakhir, Anda merubah hak akses folder htdocs Anda. Hak akses folder dapat dirubah melalui Terminal, dengan masuk ke sistem Root Anda.

# chmod -R 777 /opt/lampp/htdocs

Setelah berhasil merubah hak akses, maka Anda dapat meletakkan file script website Anda ke htdocs dengan cara salin-pasang [copy-paste].
Untuk menghentikan aplikasi Server XAMPP dapat dilakukan melalui Terminal.

# /opt/lampp/lampp stop

Untuk memudahkan pengoperasian aplikasi server XAMPP, Anda dapat membuka `XAMPP Control Panel` yang dapat di beri shortcut ke Desktop atau ke menu aplikasi Anda.
Untuk meletakkan di layar Desktop Anda, klik kanan layar Desktop Anda, pilih menu `buat peluncur` [create launcher].
Atau jika Anda ingin meletakkan di menu Aplikasi, buka Terminal dan ketik.

# alacarte

Tentukan letak posisi yang Anda inginkan lalu pilih `Item Baru` [New Item].
ntuk membuat peluncur [launcher], pilih Tipe [Type] ke Aplikasi [Application].
Nama [Name] dapat Anda isi sesuai dengan keinginan Anda.
Dan Perintah [Command] isi dengan.

gksudo "/opt/lampp/share/xampp-control-panel/xampp-control-panel.py"

Perintah ini yang digunakan untuk membuka XAMPP Control Panel. Perintah ini menggunakan `gksudo`, karena aplikasi server XAMPP tidak dapat di operasikan jika Anda bukan Root, maka perintah ini akan membuat Anda masuk ke sistem Root hanya untuk aplikasi ini saja.
Dan sekarang Anda sudah dapat mengoperasikan aplikasi server XAMPP tanpa harus buka Terminal.
Untuk menghilangkan aplikasi server XAMPP dari sistem operasi Anda, cukup dengan menghapus folder `lampp` di dalam folder `opt`. Atau melalui Terminal masuk ke dalam sistem Root.
# rm -R /opt/lampp
maka perintah ini akan menghapus folder `lampp` dan isinya. Jika Anda memiliki file yang penting di dalam folder ini, maka pindahkan file tersebut ke folder lain.

3 comments: